Rabu, 12 Agustus 2015

Bupati Rohil H.Suyatno Buka MTQ XII Tingkat Kabupaten


BAGANSIAPIAPI-Bupati Rokan Hilir Suyatno membuka secara resmi MTQ XII Tingkat Kabupaten Rokan Hilir. Peresmian ditandai penekanan tombol sirene oleh Bupati Suyatno, Ketua DPRD Nasrudin Hasan dan perwakilan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Riau.

Pembukaan MTQ XII tingkat Kabupaten Rohil bersamaan dengan penekanan tombol sirene, juga dilakukan pemukulan bedug oleh Wakil Bupati Erianda, Plt Sekda Surya Arfan, Kajari Bagansiapiapi, M Zaenudin, Kapolres AKBP Subiantoro, SH, S.ik, serta Forkopimda lainnya.
Kamis (21/5/15) malam di batu Enam Bagansiapiapi Rokan hilir.

Bupati Rokan hilir H.Suyatno Amp dalam sambutannya mengatakan, Pelaksanaan
MTQ ini sudah setiap tahunya kita laksanakan.

MTQ merupakan kegiatan yang sudah menjadi tradisi dan melekat dalam kultur budaya dan agama, pelaksanaannya senantiasa menpunyai daya tarik tersendiri, selain menjadi media dakwah, juga meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi yang tersirat, dan tersurat dalam Al Qur’an.

Menurut suyatno,Juga terbukti menjadi daya dorong yang kuat dalam memacu percepatan pembangunan khususnya dibidang keagamaan, melalul MTQ ini, hubungan silaturahmi sesama bisa terjalin yang selama ini mungkin karna kesibukan membuat sangat jarang bertatap muka, hubungan persaudaraan sesama muslim patut dijaga, agar ia tidak rusak dan dirasuki.

Sebab membangun bangsa dan negeri Rokan Hilir, harus didasari dengan kekompakan, jangan mau diadu domba, terhasut, yang membuat sesama saling mencurigai, saling membenci, apalagi secara tegas Allah SWT dalam Al Qur’an yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW, telah mengingatkan kepada semua bahwa dituntut untuk saling menjaga hubungan silaturahmi, baik sesama muslim, maupun non muslim.

Lantunan kalil ilahi yang mengema Yang mampun menciptakan suasana yang relegius Sehingga sungguh sangat keliru jika pelaksanaan ini Rutin dan serimunial belaka
Dan sebatas rutinitas tahunan tetapi MTQ adalah momentum untuk mewrnai pembangunan dan penyempurnaan perilaku kehidupan masyarakat  dan aturan Alquran sehingga nilai nilai Alquran tersebut selalu menjiwai setiap langkah kita semua." terang Bupati.(Yun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar